Home Kota Kupang Proyek Tak Bertuan, Mangkrak di Kelurahan Naimata

Proyek Tak Bertuan, Mangkrak di Kelurahan Naimata

292
0
SHARE

Kupang, Kriminal.co – Proyek saluran atau selokan di RT 09/RW 03 Kelurahan Naimata, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang yang tak bertuan mangkrak.

Pasalnya, material proyek yang diturunkan sejak bulan lalu hingga saat inipun belum juga dikerjakan.

Yesua warga setempat ketika ditemui dilokasi proyek, Kamis (5/12/2019) mengaku akan memblokir proyek tesebut karena akibat belum dikerjakannya proyek itu sehingga air meluap akibat hujan deras selama 2 hari ini.

“Gara – gara proyek ini air masuk dalam rumah kami. Kalau tidak mau kerja kami blokir dan materialnya kami.ambil untuk pakai,” tegas Yesua.

Bukan saja itu, lanjutnya, tanah sisa galian saluran ini akan dimasukan kembali didalam lubang yang telah digali jika kontraktor tidak memindahkannya ke tempat lain.

Menurutnya, tanah sisa galian saluran ini disimpan dihalamannya sehingga membuat ruang gerak dihalaman semakin sempit.

“Tanah yang mereka simpan di halaman tanah kami juga tidak diberitahukan kepada kami pemilik lahan kalau tidak mau ambil kami tutup kembali lubangnya,” tegas Yesua.

Ditambahkannya, sampai saat ini kami warga juga tidak tahu perusahaan mana yang mengerjakan proyek itu karena kontraktor tidak pernah muncul dan sosialisasikan kepada warga setempat terkait pekerjaan saluran ini.

“Sampai sekarang kami tidak tahu siapa yang kerja proyek karena tidak ada pemberitahuan atau sosialisasi kepada kami,” ujarnya.

Bukan saja itu, tambah Yesua, akibat proye ini banyak pipa yang putus akibat galian yang menggunakan alat berat hal ini mengakibatkan warga kesulitan mendapatkan air.

Hendro dalam kesempatan yang sama mengaku bahwa akibat pipa air yang putus karena galian menggunakan alat berat, dirinya sulit mendapatkan air untuk kebutuhan sehari – hari.

“Sebelum proyek ini kami dapat airnya lancar tapi akibat pipanya putus gara – gara galian airnya sudah tidak dapat lagi,” tambah Hendro.(che/RR.com)

Komentar Anda?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here